PENERAPAN DATA MINING UNTUK MENENTUKAN GAJI KARYAWAN SESUAI PENILAIAN KEMAMPUAN MENGGUNAKAN K-MEDOIDSCLUSTERING

ARGASAH, ALIA AHADI (2022) PENERAPAN DATA MINING UNTUK MENENTUKAN GAJI KARYAWAN SESUAI PENILAIAN KEMAMPUAN MENGGUNAKAN K-MEDOIDSCLUSTERING. Other thesis, Nusa Putra.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
ALIA Ahadi ArgasahSi22.pdf

Download (634kB)

Abstract

Kinerja karyawan baik atau sesuai standar adalah kunci mencapai tujuan suatu
perusahaan, aspek pengajian baik diharapkan karyawan mampu bekerja sesuai
posisi dan tanggung jawab yang diberikan perusahaan. Tujuan penelitian adalah
meneruskan penelitian analisis sebelumnya menjadi implementasi yaitu dengan
judul “implementasi data mining untuk menentukan gaji karyawan sesuai penilaian
kemampuan menggunakan algoritma k-medoids clustering”. Implementasi berupa
pembuatan sistem untuk penggajian karyawan diharapkan dapat mempermudah
dalam penggajian dengan dengan analisis perhitungan pada penelitian saya
sebelumnya. Perusahaan garment yang memproduksi berbagai jenis pakaian ini
memerlukan karyawan dengan keahlian menjahit yang menjadi salah satu faktor
terpenting dalam produksi. Ketidaksesuaian penggajian dengan kemampuan yang
dimiliki karyawan membuat penurunan kinerja pada karyawan sehingga berdampak
pada produksi yang terhambat. Dengan metode k-medoids clustering diharapkan
membantu perusahaan mengklasterkan karyawan sesuai dengan nilai angka
kemampuan karyawan sebagai pengukuran penggajian, 50 sample penilaian
keahlian karyawan sehingga perhitungan menghasilkan cluster pertama. 24
karyawan, cluster kedua 16 karyawan, cluster ketiga 10 karyawan. Disimpulkan
bahwa sistem memakai metode clustering membantu perusahaan dengan tepat
untuk mengelompokkan penggajian yang sesuai dengan kemampuan karyawan
maka produktivitas tidak terganggu dengan menurunnya kinerja atau komplain
karyawan atas ketidaksesuaian penggajian dengan kemampuan karyawan.

Kata kunci: Clustering, Data Mining, gaji, K-Medoids, karyawan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > Computer Science > Information System
Divisions: Faculty of Engineering, Computer and Design > Information System
Depositing User: LIU Library Unit
Date Deposited: 25 Nov 2022 07:30
Last Modified: 25 Nov 2022 07:30
URI: http://repository.nusaputra.ac.id/id/eprint/421

Actions (login required)

View Item
View Item